Sabtu, 14 April 2012

Diklat Jurnalistik Tambah Materi


Tulungagung – Tanggal 14 april 2012 bertempat di Lab. Multimedia SMPN 3 Tulungagung diadakan Diklat Jurnalistik. Kegiatan ini dibantu oleh Tim dari Radar Tulungagung. Kegiatan ini diikuti oleh siswa-siswa yang mengikuti extrakulikuler jurnalistik. Diklat Jurnalistik diadakan untuk menambah materi kejurnalistikan para siswa extra.


Diklat Jurnalistik ini diikuti oleh seluruh siswa yang mengikuti extrakulikuler jurnalistik. Mulai dari kelas 7,8 sampai kelas 9. Diklat ini dimulai pukul 08.00-selesai. Diklat Jurnalistik ini dipanitiai oleh Mas Eko Arifin, sekaligus yang menjadi Pembina extra jurnalistik. “Saya sangat senang anak-anak banyak yang mengikuti diklat jurnalistik. Hal ini akan menambah pengetahuan mereka dalam jurnalistik” ungkap Mas Eko. Diklat jurnalistik ini merupakan diklat yang ke-3 kalinya. Kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan KTS di ARPEGA.

Radar Tulungagung sendiri mengirimkan 2 orang untuk memberi materi dalam kegiatan diklat jurnalistik. Mas Hendra sebagai Layout dan Mas Yoga sebagai Redaksi Berita. Mereka memberikan banyak materi pada siswa-siswa. Para siswa yang mengikuti diklat sangat antusias sekali.

0 komentar:

Posting Komentar

◄ Newer Post Older Post ►
 

Copyright © 2012 Albi Kurnia B . Design By Albi Kurnia B